Judul : Mari berpuasa dengan iman dan ilmu
Penyusun : Abu Ady (Alumni STAI As Sunnah Deli Serdang dan Pengajar di Sekolah IT Al Fath Payakumbuh)
Murajaah : Ustadz Abdurrahman Ad Dify Lc (Alumni Universitas Islam Madinah, Mudir ma’had Aly Al Fath Payakumbuh dan Pengisi Surau TV) dan Ustadz Rio Santoso Lc (Alumni Lipia Jakarta dan Pengajar Ma’had Aly Al Fath Payakumbuh)
Yang ingin membeli buku cetaknya silahkan hubungi kami, harga jual adalah
harga cetak. Sedangkan yang inginkan pdfnya silahkan didowload di :
Penyusun : Abu Ady (Alumni STAI As Sunnah Deli Serdang dan Pengajar di Sekolah IT Al Fath Payakumbuh)
Murajaah : Ustadz Abdurrahman Ad Dify Lc (Alumni Universitas Islam Madinah, Mudir ma’had Aly Al Fath Payakumbuh dan Pengisi Surau TV) dan Ustadz Rio Santoso Lc (Alumni Lipia Jakarta dan Pengajar Ma’had Aly Al Fath Payakumbuh)
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ
Segala
puji hanya milik Allah taala semata, karena hanya Allah taala
saja yang pantas untuk dipuji, Ia Maha Sempurna, sedangkan makhluk tempatnya
kelamahan dan kekurangan, mereka selalu butuh kepada-Nya. Pujian itu
haruslah lahir dari hati, dilafazkan oleh lisan dan dibentukkan dalam
perbuatan, itulah iman. Selawat dan salam kita ucapkan untuk Rasulullah shalallahu
alaihi wasallam begitu pula para keluaraga beliau serta para sahabat
dan untuk setiap jiwa yang mengikuti jejak langkah mereka hingga datang hari kullu
man alaiha faan wa yabqa wajhu rabbika dzul jalaali wal ikraam, sampai
semua makhluk binasa, yang ada hanya Sang Pencipta.
Puasa
adalah ibadah yang memiliki banyak keutamaan, diantaranya disediakannya oleh
Allah taala sebuah pintu di surga khusus untuk orang berpuasa, namanya Ar
Rayyan. Sedangkan puasa Ramadan adalah salah satu rukun Islam yang wajib
ditunaikan oleh seluruh umat Islam yang memenuhi syarat, dalam menunaikan
kewajiban ini tentu kita harus memiliki ilmu dan pemahaman tentangnya, karena
dalam setiap perbuatan, siapapun ia dan apapun yang dilakukannya harus paham
tentang apa yang akan ia kerjakan. Jika tidak, bisa saja perbuatan yang
dianggap benar adalah sebuah kesalahan.
Pada
buku ini terdapat hampir semua pembahasan dasar tentang puasa, hukum-hukumnya
yaitu rukun, sunnah dan pembatalnya, jawaban tentang pertanyaan yang sering
dilontarkan seputar puasa, hadis populer tapi tidak sahih, kekeliruan, hal-hal
yang membuat puasa kita sia-sia dan nasehat tentang puasa.
Pembahasannya
kami sesuaikan dengan keadaan yang ada di Indonesia, kami juga membawakan
pendapat para ulama Indonesia, sehingga cocok dengan kondisi yang ada di tanah
air kita.
Semoga apa yang telah kita usahakan menjadi ilmu
bermanfaat dan amalan yang diterima, amin.
Komentar
Posting Komentar