Orang
yang sedang merasakan cinta kepada
seseorang akan nampak perasaan cinta itu pada sifat dan perbuatan anggota
badannya. Rasa cinta yang bersemayam dalam hati akan melahirkan
tindakan-tindakan yang mencerminkan apa yang sedang dirasakan oleh hatinya.
Rasa
cinta mempunyai tanda-tanda pada diri seseorang. Berikut ini beberapa tanda
cinta yang akan nampak pada diri seseorang yang sedang jatuh cinta. berikut tanda-tanda orang yang sedang jatuh cinta yang dikemukakan Ibn hazm al-andalusy dalam kitabnya Tauqul Hamamah atau terjemahannya Dibawah naungan cinta dan Ibnul Qayyim Al Jauziyah dalam kitabnya Raudhatul Muhibbin atau terjemahannya taman orang-orang jatuh cinta.
1. Senantiasa
menghujamkan pandangan mata kepada orang yang dicintainya
Mata
adalah pintu hati, ia juga merupakan pengungkap isi hati dan penyibak
rahasia-rahasianya. Maka tak heran jika engkau saksikan pandangan orang yang
jatuh cinta tertuju kepada orang yang dicintainya ke manapun ia pergi.
Sebagaimana
ungkapan sebuah syair:
Pandangan mataku terikat pada gerakmu
Meski tubuhku terdiam membeku
Namun pandanganku senantiasa mengikutimu
Pandangan mataku terikat pada gerakmu
Meski tubuhku terdiam membeku
Namun pandanganku senantiasa mengikutimu
2.
Malu-malu jika orang yang dicintainya memandangnya
Salah
satu tanda cinta adalah dirinya malu-malu bila dipandang oleh orang yang
dicintainya. Untuk itu ia hanya bisa memandang ke bawah, ke permukaan tanah,
karena dia merasa sungkan kepada orang yang dicintainya, karena didorong
perasaan malu kepadanya, dan karena adanya keagungan kedudukan orang yang
dicintainya di dalam hatinya.
Sebagaimana
ungkapan sebuah syair:
Hujaman tombak niscaya kan bisa kuhadang
Namun, hujaman pandanganmu membuatku tak berdaya
Karna pandanganmu lebih tajam dari ujung tombak
Dan lebih cepat dari lesatan anak panah
Hujaman tombak niscaya kan bisa kuhadang
Namun, hujaman pandanganmu membuatku tak berdaya
Karna pandanganmu lebih tajam dari ujung tombak
Dan lebih cepat dari lesatan anak panah
3.
Senantiasa menyebut nama orang yang dicintainya
Di
antara tanda-tanda cinta yang menunjukkan seseorang jatuh cinta kepada orang
yang dicintainya adalah dia senantiasa menyebut orang yang dicintainya, selalu
mengingatnya, dan membicarakannya. Barangsiapa yang mencintai seseorang maka
sudah pasti dia banyak mengingatnya di dalam hati dan menyebut namanya dengan
lisannya.
4.
Selalu taat terhadap perintah sang kekasih
Salah
satu tanda cinta yaitu selalu taat terhadap perintah sang kekasih, mendahulukan
kehendak sang kekasih daripada kehendaknya sendiri. Bahkan, tanda cinta ini
adalah penyatuan kehendak orang yang mencintai dengan orang yang dicintai.
5.
Memperhatikan perkataan orang yang dicintai dan mendengarkannya dengan
sungguh-sungguh
Salah
satu tanda cinta adalah senantiasa memperhatikan perkataan orang yang dicintai
dan mendengarkannya. Hatinya senantiasa ada untuk mendengarkan perkata orang
yang dicintai.
6.
Mencintai tempat tinggal orang yang dicintai
Salah
satu tanda cinta adalah mencintai tempat tinggal orang yang dicintai, bahkan
mencintai tempat yang disenangi oleh orang yang dicintai.
silahkan baca :
Tauqul Hamamah
Raudhatul Muhibbin
dakwatuna.com
Komentar
Posting Komentar